Minggu, 29 Januari 2017

Menulislah (selalu) dari hati

Belakangan ini blog ini jarang di isi, selain masih berusaha mengisinya dengan tulisan yang orisinil, alias tulisan saya sendiri. Up and down bisnis yang sempat saya jalani vukup mempengaruhi kreatifitas saya.



Merasa ada yang masih dan masih belum bisa terungkap, masih mencoba menelaah apa sih yang di inginkan kedepannya nanti.

Kegelisahan hati dan kekecewaan ternyata membuat jemari saya terasa lunglai untuk sekedar menulis status di facebook.

Tapi, bergabung bersama teman teman penulis dan pebisnis membuat saya merasa harus bangkit dari keterpurukan.

Menulis bukanlah untuk mencari pujian atau apapun. Menulis adalah panggilan hati. Meskipun dalam kenyataannya banyak sekali orang orang yang bisa saja meng copy paste karya orang lain, demi sebuah tujuan tertentu. Tetapi berat tugas seorang penulis bukanlah seberapa banyak liker atau pembaca.

Tugas berat seorang penulis adalah menyadari pengaruh apa yang dihasilkan ketika pembaca membaca tulisannya.

Karenanya, seorang sahabat selalu mengingatkan saya bahwa menulis sebaiknya selalu dari hati. Agar apa yang tertuang melalui tulisan bisa sampai kepada hati pembacanya.

Terlepas apakah nanti akan ada orang yang pro atau kontra dengan tulisan kita, tetap kita harus siap dengan segala konsekuensi nya.

Biarkan isi hati tercurah bersama tulisan, bila nanti ada satu atau dua orang yang sependapat anggap saja itu bonus.

Selamat Pagi sahabat,
Mari menulis

Surabaya
30 January 2017
Ninuk 

Tidak ada komentar: